Sabtu, 22 Desember 2012

Gaji Naik, Pramugari Cathay Pacific Batal Mogok Senyum ke Penumpang

Hong Kong - Pramugari maskapai penerbangan asal Hong Kong, Cathay Pacific kini bisa bernafas lega. Gaji para pramugari yang mengancam mogok tersenyum ke para penumpangnya ini akhirnya dinaikkan sesuai permintaan.

Seperti diberitakan BBC, Jumat (21/12/2012), perseteruan antara serikat pekerja Cathay Pacific (FAU) dengan manajemen dan pemegang saham telah selesai. Kenaikan gaji yang diminta hingga 5% akhirnya diberikan oleh pihak pemegang saham dan manajemen.

Serikat Pramugari maskapai penerbangan Cathay Pacific sebelumnya memberikan peringatan ke penumpangnya soal kualitas pelayanan yang akan turun drastis. Pasalnya, kenaikan gaji yang dituntut para pramugari tersebut tak terpenuhi.

FAU mengatakan anggotanya sedang mempertimbangkan untuk menolak menyajikan makanan atau minuman alkohol, atau bahkan mogok senyum pada penumpang saat puncak masa-masa liburan beberapa minggu ke depan. FAU juga mempertimbangkan mogok kerja, namun aksi tersebut baru akan terlaksana setelah tahun baru.

Cathay Pacific November lalu menyetujui kenaikan gaji sebesar 2% per 2013 ditambah bonus senilai gaji satu bulan. Namun, FAU menuntut kenaikan gaji 5%, merujuk pada tingkat inflasi.

Serikat pramugari tersebut mengancam akan melaksanakan aksinya, termasuk memberikan pelayanan dengan standar terendah, atau dengan sengaja mempermasalahkan langkah-langkah keamanan dalam penerbangan yang bisa menyebabkan orang enggan menggunakan layanan Cathay.

Contohnya, para pramugari bisa berlaku sangat ketat terkait batas ukuran koper yang boleh naik ke kabin. Hal ini bisa menyebabkan penerbangan mengalami penundaan.


0 komentar:

Posting Komentar