Senin, 28 Januari 2013

About Me

          Nama Saya Zamal Abdul Halim saya adalah seorang Mahasiswa  Teknik Informatika di sebuah Perguruan Tinggi di Semarang, Jawa Tengah. Saya pertama kali terjun ke dunia blog sejak tahun 2008, tapi sempat berhenti selama kurang lebih 4 tahun, karena saya harus fokus untuk sekolah waktu itu. Bagi  sekolah dan belajar adalah yang Prioritas Utama

Akhir tahun 2012 ini tepatnya sekitar tanggal 18 November 2012 lalu,  saya kembali aktif blogging, dengan membuat blog ini sebagai langkah awalnya blog saya adalah Ayo Baca mungkin ada teman-teman yang heran, kok nama blognya Ayo Baca ??  sebenarnya alasannya cukup sederhana, waktu itu terlintas di pikiran saya wakyu pertama yang diturunkan oleh Allah SWT, kepada Rasulullah Muhammad SAW adalah IQRA (BACA) bukan hanya itu saja saya juga punya sebuah MIMPI untuk membangun sebuah Ayo Baca Foundation bagi anak-anak yang putus sekolah untuk dapat tetap melanjutkan pendidikannya, mungkin bagi sebagian yang membaca ini bingung, kok mimpinya aneh ya?? atau ada juga yang bertanya, bisa terwujud gak kira-kira ya??
saya cuma bisa jawab :


"setiap pria dan wanita sukses adalah pemimpi-pemimpi besar. mereka berimajinasi tentang masa depan mereka berbuat sebaik mungkin dalam setiap hal, dan bekerja setiap hari menuju visi jauh ke depan yang menjadi tujuan mereka" (Brian Tracy) 

semoga blog sederhana dengan nama Ayo Baca ini dapat menjadi tempat sekaligus inspirasi bagi teman-teman semuanya untuk saling berbagi ilmu dan pengetahuan, sehingga dapat memberikan manfaat bagi teman-teman pengunjung blog ini. Saya juga mengucapkan banyak terima kasih bagi teman-teman semua yang terus memberikan dukungan dan kritikan terhadap blog ini. Saya sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari teman-teman pengunjung, saran dan kritik silahkan melalui kotak komentar yang disediakan di blog ini. Anda juga bisa menemui saya di Twitter, Google+, Facebook.atau melalui email saya halimzamal@gmail.com.  Sekali lagi saya ucapkan terima kasih bagi teman-teman yang telah meluangkan waktunya untuk mengunjungi blog sederhana ini.

#SALAM SUKSES 

0 komentar:

Posting Komentar